Blog tentang ulasan grup idola 48-46 Jepang
Acara tahunan ini adalah cara untuk memilih member yang akan berpartisipasi dalam single AKB48 berikutnya dan Watanabe Mayu kini telah terpilih menjadi Center untuk single ke 37 ia juga mengungkapakan harapannya kepada Mr. Yasushi Akimoto selaku total produser dan pencipta lagu bahwa selayaknya seorang idola, ia akan sangat senang sekali bila judul lagunya terdengar Lucu/kawaii.
Watanabe Mayu mengatakan bahwa dirinya penasaran seperti apa lagu itu nantinya yang akan dirilis pada 27 Agustus 2014,
"Aku penasaran seperti apa singlenya nanti?" "Aku menjadi center karena meraih peringkat pertama, aku sangat senang jika single ini nantinya mewakili image ku"Mayu-san juga mengatakan bahwa ingin menjadi sesosok Center yang menawan serta keyakinan nya bahwa AKB48 akan semakin bagus kedepannya ketika wartawan menanyakannya,
"Aku ingin menjadi center lebih dari sebelumnya, aku ingin menjadi center yang didukung oleh banyak orang" "Aku pikir AKB48 akan menjadi idol group yang semakin baik"
Berikut Pidato kemenangan Watanabe Mayu saat AKB48 Senbatsu Sousenkyo 2014 berlangsung,
Pada pidato dua tahun lalu aku mengatakan kalau aku ingin menjadi yang pertama, aku telah melakukan segalanya, dan Tahun ini semua itu menjadi kenyataan.
Untuk menjadi yang pertama, tahun ini menjadikanku orang yang penuh kerja keras, Sungguh' aku benar-benar serius untuk bekerja keras, meletakkan semua usaha ku, dan aku berpikir tidak ada hal lain selain kerja keras.
Sesekali, pernah terlintas dalam pikiran ku untuk menyerah dengan mimpi ini, Namun, saat itu, semua fans mendukung diriku.
("Suatu saat nanti, pasti, kamu akan menari di posisi pertama") mendengar dukungan dari fans seperti itu membuat ku sadar bila aku tidak boleh menyerah dengan Impianku.
Aku bergabung dengan AKB ketika berusia 12 tahun, dan tahun ini aku berusia 20 tahun, Dalam perjalanan yang ku lalui, aku menghadapi banyak hal.
Namun, Karena hidup ini hanya sekali, dan karena aku lulus audisi AKB yang ku lalui dengan sulit, aku ingin mendapatkan tempat yang layak, Jadi aku akan terus berjalan sampai hari ini.
Jujur, sekarang yang aku pikirkan adalah "Syukurlah aku tidak menyerah".
Aku percaya dengan jalan yang ku lalui, dan aku percaya bahwa fans selalu terus mendukung ku, Jadi!, aku benar-benar senang bahwa akhirnya aku berada di tempat ini sekarang.
Ketika aku bergabung dengan AKB, dan menjadi member generasi ketiga, Ada banyak sempai (senior) di depan mata ku.
Waktu berlalu, junior baru telah hadir, sister group juga diciptakan, Para sempai yang ku hormati telah lulus satu per satu. Dengan lulusnya mereka, aku berpikir bahwa aku merindukan mereka.
Ketika aku bergabung dengan AKB48, pertama kali yang aku pikir adalah tentang kemana AKB akan dibawa?
Sekarang, dengan AKB48 dan member generasi ketiga yang tersisa, dengan semua kekuatan, tidak ada cara lain selain bergerak maju.
Sampai saat ini, karena aku selalu melihat sempai dari belakang, mengikuti cara-cara mereka, pekerjaan luar biasa mereka, serta bantuan dan saran para sempai telah membantuku .
Banyak dukungan untuk ku sehingga aku bisa mendapatkan tempat pertama. Mereka adalah hal terindah yang pernah ku punya, Sekarang, aku tidak bisa melihat belakang sempai atau mendengar saran mereka lagi.
Mulai sekarang, karena aku memiliki banyak junior, aku ingin mereka melihat ku dan berkata, "Aku ingin mengikuti jalannya, menjadi kuat seperti itu, aku ingi menjadi member seperti itu"
Daripada hanya melihat di belakang sempai, aku pikir akan lebih baik untuk melihat masa depan AKB48 Group. Tanpa melupakan member-member yang sudah lulus, dengan rasa terima kasih dari hati ku yang terdalam, aku ingin maju.
Untuk fans yang berada di sini meskipun hujan dan cuaca dingin, juga untuk orang-orang yang menonton ini di televisi, untuk semua dukungan kalian, aku ucapkan terima kasih banyak.
Source: Oricon | Watanabe | blog sohib