Articles by "SU_DIVA"
Tampilkan postingan dengan label SU_DIVA. Tampilkan semua postingan
Blog tentang ulasan grup idola 48-46 Jepang

DIVA dari Sub unit AKB48 yang telah mengumumkan untuk merilis Album terakhirnya pada 5 November mendatang kini telah mengungkap secara keseluruhan.


Album penutupan grup ini akan menjadi album spesial karena hampir semua lagu dalam Album ini berisikan lagu-lagu yang ditulis sendiri oleh para membernya sebagai rasa terima kasih dalam titian karir DIVA selama 4 Tahun.

Miyazawa Sae dalam bayangan masa lalunya mengatakan bahwa saat itu banyak hal yang datang dalam pikiran, dan ketika saya menulis rasanya seperti kembali ke masa lalu baik koreografi maupun hal menyenangkan lain-nya.

Sedangkan Sayaka Akimoto mengungkapkan kesulitan dalam membuat lirik lagu karena baginya ini adalah yang pertama kalinya, dia mengatakan juga bahwa banyak ide yang datang begitu cepat meski tetap sulit aku mencoba untuk memperluas imajinasi dari sana.

Dalam Album ini nantinya akan ada satu lagu buatan mantan member AKB48 Oshima Yuko yang memang ditunjuk langsung oleh member-member Diva, padahal awalnya Yuko-san tidak ingin, tapi rayuan manis akhirnya meluluhkan hatinya juga.

Type_A


Type_B


Type_C


Sebagai informasi lanjutan, DIVA akan mengadakan Live Konser Khusus bagi mereka yang membeli keseluruhan Album dan single mereka berjudul 'DISCOVERY' yang sudah mulai di jual dari sekarang, untuk rincian lebih lanjut silahkan kunjungi situs resmi mereka 'DIVA'


MV. DISCOVERY.

Ditulis dan diatur oleh Komoro Tetsuya,
"DISCOVERY" adalah sebuah lagu dansa dengan pesan positif. Selain single mereka, grup ini akan merilis album baru pada 5 November sebelum bubar. (oricon)
Blog tentang ulasan grup idola 48-46 Jepang

Sub unit AKB48 DIVA telah mengungkapkan rincian untuk single terakhir mereka yang dijadwalkan untuk rilis pada 8 Oktober 2014.


DIVA telah mengumumkan untuk membubarkan diri pada akhir tahun ini tepatnya setelah konser tutup tahun dan single terbaru terakhir akan rilis diawal musim gugur dengan judul DISCOVERY.

Semua lagu dalam single ini ditulis oleh Tetsuya Komuro dengan tema Dansa diselipkan kalimat-kalimat positif yang membangun, untuk lagu pendukung berjudul Believe in myself, Surrender, dan "WOW WAR TONIGHT ~Toki ni wa Okoseyo Movement~ juga diproduseri oleh Komoro.

Semua daftar lagu yang ditulis Tetsuya Komuro akan menjadi pertama kali baginya secara menyeluruh diproduksi, khusus untuk DIVA yang keseluruhannya berisikan member dari AKB48, ia juga berharap single ini menjadi sesuatu yang baik, CD tersedia dengan 3 Type bonus 1 Type dengan cover yang berbeda, sekaligus berisikan PV dari "DISCOVERY". (ntl)


Type A

CD
01. DISCOVERY
02. Believe in myself
03. DISCOVERY(Instrumental)
04. Believe in myself(Instrumental)
DVD
・DISCOVERY(Music Video)
・WOW WAR TONIGHT ~Toki ni wa Okoseyo Movement~(Music Video)
----------------------------------------------------------------------------------------

Type B

CD
01. DISCOVERY
02. Surrender
03. DISCOVERY(Instrumental)
04. Surrender(Instrumental)
DVD
・DISCOVERY(Music Video)
・Making of DISCOVERY
------------------------------

Type C

CD
01. DISCOVERY
02. WOW WAR TONIGHT ~Toki ni wa Okoseyo Movement~
03. DISCOVERY(Instrumental)
04. WOW WAR TONIGHT ~Toki ni wa Okoseyo Movement~(Instrumental)
DVD
・DISCOVERY(Music Video)
・The way of DIVA
----------------------

Type D (mu-mo Shop Edition)

CD
01. DISCOVERY
02. Believe in myself
03. Surrender
04. WOW WAR TONIGHT ~Toki ni wa Okoseyo Movement~


Blog tentang ulasan grup idola 48-46 Jepang

AKB48 Umeda Ayaka bersama Miyazawa Sae dalam acara radio larut malam "AKB48 no All Night Nippon" mengumumkan untuk membubarkan sub unit diva akhir tahun ini.


Sub unit diva terbentuk pada Februari 2011 dengan menba awal dari generasi ke-2 seperti AKB48 Miyazawa, Umeda, Akimoto Sayaka, dan Masuda Yuka dengan debut Major-label di bulan Mei dibawah naungan label rekaman Avex.

Desember ditahun yang sama 2011 unit ini menambah anggota tambahan penari dari kalangan umum 4 Menba dan 6 Penari latar total menjadi 10 Anggota.

Januari 2012 AKB48 Masuda Yuka mengundurkan diri dari unit karena ia lulus dari AKB48, namun satu tahun kemudian 2013 dia kembali melanjutkan aktivitasnya di Sub unit DiVA meskipun bukan lagi sebagai menba AKB48.

Semakin banyaknya kegiatan dan transfer para menba AKB48 di sister grup lain-nya membuat Miyazawa Sae dan Umeda Ayaka menjadi sulit untuk sering bertemu, latihan dan menjaga komunikasi satu sama lainnya.

Ada beberapa pengumuman pada saat acara ini berlangsung, seperti Album pertama sekaligus terakhir DIVA yang segera dirilis akhir tahun ini dengan melibatkan Oshima Yuko sebagai penulis lirik.

Hal ini diminta langsung oleh Miyazawa Sae saat acara tersebut melalui sambungan jarak jauh, awalnya Oshima Yuko menolak bahkan ia sempat tertawa terpingkal-pingkal karena ia menganggap hal itu hanyalah lelucon tengah malam! Karena Yuko-san belum pernah menulis lirik, namun akhirnya ia menyanggupi setelah luluh oleh rayuan Sae-san.

Pengumuman lain-nya adalah Masuda Yuka akan kembali ke unit untuk album terakhir ini , hal itu disampaikan langsung oleh Masuda Yuka melalui sepucuk surat yang dibacakan oleh Miyazawa Sae,

Sae-san juga mengatakan bahwa semua akan kembali seperti awal mula dengan tampil 10 Anggota, karena menba asli Masuda Yuka telah kembali, ia juga mengatakan bahwa apapun yang terjadi DIVA akan menampilkan yang terbaik dengan konser terakhirnya nanti.


Source: Oricon
Blog tentang ulasan grup idola 48-46 Jepang
Sub-unit AKB48 DiVa
WOW WAR TONIGHT
DiVa - WOW WAR TONIGHT
MV Singkat

Sub-unit AKB48, DiVa kembali tunjukan taringnya setelah sekian lama vakum dari dunia hiburan.

Kali ini produser musik Komuro Tetsuta dan Hamada Masatoshi dari label Downtown telah menunjuk DiVa untuk meng-cover lagu "WOW WAR TONIGHT".

DiVA merupakan sub-unit AKB48 yang dibentuk pada tahun 2011 dengan awak personil 4 member generasi ke-2 AKB48 yaitu Akimoto Sayayaka, Umeda Ayaka, Masuda Yuka dan Miyazawa Sae, kemudian ditambah 6 member yang lulus audisi pada bulan Desember 2013.

Mereka semua akan terlibat dalam single ini termasuk member yang telah lulus Akimoto Sayaka! namun salah satu member 'Masuda Yuka' memilih untuk tidak terlibat dalam proyek tersebut, bagi Akimoto sayaka Sub unit DiVa adalah tempat dia bernaung;
"Saya sangat beruntung karena hanya DiVA tempat dimana bernari dan menyanyi menjadi menyenagkan"

Single terbaru ini akan menjadi single perdana DiVA setelah tidak berkarya selama 2 tahun lebih, para member juga mengatakan bahwa hal ini dipicu oleh banyaknya kegiatan setiap member, Miyazawa Sae juga berharap lagu ini bisa selalu disenandungkan.
"Setiap orang sering mendengar lagu-lagu terkenal yang mungkin akan ikut bersenandung"

Ayaka Umeda justru berpendapat bahwa hal ini menjadikan dirinya terkejut sekaligus senang seklaigus berharap suguhan lagu ini memberikan rasa yang berbeda.
"Aku pikir ini mengejutkan kami, karena kami hadir dengan meng-cover lagu, Maaf telah membuat kalian menunggu! karena aku sendiri juga ingin memberikan sentuhan berbeda bahkan berbeda dari AKB48"

Source : Oricon
Blog tentang ulasan grup idola 48-46 Jepang

Akimoto Sayaka akan tetap menjadi anggota DIVA meski telah mengundurkan diri dari AKB48!
hal itu terungkap di blog resmi DIVA bahwa anggota Akimoto Sayaka, yang akan lulus dari AKB48 pada tanggal 28 Agustus, akan terus melanjutkan kegiatan nya di unit DIVA.

DIVA adalah sub satuan AKB48, banyak penggemar bertanya-tanya apa yang akan dilakukan Akimoto sebagai anggota DIVA? menurut entri blog, mereka telah menerima banyak pertanyaan mengenai masalah ini.

Hal itu juga mengumumkan bahwa anggota Miyazawa Sae, yang menjadi anggota penuh SNH48 juga akan terus melanjutkan kegiatan sebagai anggota DIVA.

Seprtinya mereka sudah janjian dan akan terus mempertahankan Sub Unit DIVA sehingga nantinya DIVA bisa berdiri sendiri seperti Idol Grup lainnya mungkin seperti 7cm yg berisikan para mantan anggota SDN48.