Mulai Bulan Juli 2016 mendatang Idol Grup AKB48 akan menggelar konser setiap hari di Universal Studios Jepang


Kabar tersebut diumumkan sendiri oleh 16 member AKB48 ketika mengadakan pertunjukan di Universal Studios Jepang pada 02 Juni 2016 lalu, setelah menghibur penonton dengan lagu-lagu andalan mereka seperti Aitakata, Heavy Rotation dll.

Nantinya para member dari AKB48, SKE48, NMB48, HKT48 dan NGT48 akan menampilkan pertunjukan secara acak setiap hari mulai 21 Juli 2016, di beberapa tempat sekitar Universal Studios Jepang dengan total 112 pertunjukan.

Arena bermain untuk Hollywood Dream roller coaster lagu tema juga akan diganti dengan lagu-lagu AKB48 pilihan, menurut humas dari USJ AKB48 kini telah menjadi Idol Grup Nasional dengan perjuangan dari nol di Akihabara, Tokyo sehingga mereka sangat pantas untuk tampil.

Namun tentu saja akan ada biaya tambahan untuk menonton konser mereka dengan tiket kombinasi dikenakan biaya ¥ 9.900, kelas Premium ditambah ¥ 2.500 dan tiket umum hanya ¥ 7.400.

Tiket dijual melalui situs resmi Universal Studios Jepang mulai pertengahan Juni 2016,
(Web USJ)


Japan Today via Jpopnews
Axact

MI Team

Metairuka Team yang memiliki hobi menterjemahkan segala berita dari AKB48 Groups dengan caranya masing-masing tanpa menghilangkan inti dari berita penting itu sendiri, Selamat membaca dan sebarkanlah positif kami.

Post A Comment:

0 comments:

Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !
about this article..??

Cantumkan nama / Url anda... Terima Kasih