Penobatan sebagai Duta Enjoy Jakarta tersebut dilakukan di kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta, Selasa (7/10/2014).

Group idola JKT48 dinobatkan sebagai duta pariwisata Jakarta oleh Pemprov DKI sebagai icon untuk menggenjot jumlah wisatawan asing, terutama dari Jepang ke Jakarta.


Penobatan sebagai Duta Enjoy Jakarta tersebut dilakukan di kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta, Selasa (7/10/2014).

Perjanjian kerjasama ini dilakukan dengan penandatangan kesepakatan bersama (MoU) antara Disparbud DKI Jakarta dengan Dentsu Aegis Network Indonesia selaku manajemen JKT48.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budiman mengatakan, Jepang merupakan salah satu negara yang menjadi target pasar utama bagi peningkatan pariwisata Jakarta.

Secara kebetulan, JKT48 merupakan idol group yang diproduseri salah satu produser industri kreatif asal Jepang, Yasushi Akimoto.

Menurut penuturan Arie melalui keterangan tertulis, via detik.com Rabu (8/10/2014).
"Makanya kami berkepentingan untuk lebih meningkatkan lagi pasar Jepang melalui kerjasama promosi pariwisata dengan grup JKT48,”

“Kami optimis dengan mengajak anak muda dari grup JKT48 akan memberikan citra positif serta meningkatkan aktivitas promosi pariwisata, baik di Indonesia maupun Jepang,”

"Barangkali pilihan ini juga merepresentasikan generasi muda yang begitu banyak dan kita tentu tidak hanya bicara Jakarta masih kini"

"Tetapi bagaimana perkembangan Jakarta masa depan yang harus dipromosikan oleh generasi muda Jakarta., Kami juga sangat optimis JKT48 merupakan salah satu brand kota Jakarta yang sangat efektif mempromosikan pariwisata Jakarta"

"Salah satu kegiatan promosi pariwisata Jakarta yakni kesenian kota Jakarta, Tentu mereka akan tampil dari berbagai program kami di antaranya Jakarta Tourism Expo, Road Show Jakarta ke sejumlah negara-negara termasuk promosi pariwisata di Tokyo".

Menurut Arie, dengan adanya kerja sama ini, grup JKT48 nantinya akan dilibatkan dalam serangkaian kegiatan promosi baik di dalam negeri dan luar negeri.

Axact

MI Team

Metairuka Team yang memiliki hobi menterjemahkan segala berita dari AKB48 Groups dengan caranya masing-masing tanpa menghilangkan inti dari berita penting itu sendiri, Selamat membaca dan sebarkanlah positif kami.

Post A Comment:

0 comments:

Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !
about this article..??

Cantumkan nama / Url anda... Terima Kasih