Acara jabat tangan nasional Nogizaka46 yang sedianya selalu dilakukan, kini telah berubah menjadi acara bincang-bincang.
Nogizaka46 mengumumkan hal ini pada situs web resmi mereka, dijelaskan bahwa semuanya akan tetap sama seperti sebelumnya dan penggemar dapat berkomunikasi dengan para menba hanya saja mereka tidak lagi diizinkan untuk berjabat tangan dengan menba.
Acara Mini event Nasional yang telah dijadwalkan ini seharusnya berlangsung seperti biasanya dengan mengisi konser dilanjutkan acara jabat tangan fans dengan membeli edisi terbatas dari single terbaru mereka "Natsu no Free & Easy" yang mulai dijual pada tanggal 9 Juli mendatang. Namun, karena insiden serangan AKB48, acara jabat tangan telah berubah menjadi acara bincang-bincang.
AKB48 memiliki dua versi acara jabat tangan yaitu versi Nasional dan Individu, dan Sejak insiden serangan berdarah yang telah terjadi saat acara versi nasional maka kebijakan baru akan diberlakukan untuk acara ini.
Nogizaka46 telah melangsungkan acara jabat tangan pada tanggal 21 Juni dengan peningkatan keamanan, detektor logam dan pemeriksaan tas, sedangkan para menba sekarang ditempatkan dibelakang penghalang dimana mereka akan menjangkau berjabat tangan dengan fans.
Pihak penyelenggara Memohon maaf atas tindakan yang mengecewakan mereka yang sangat berharap untuk berjabat tangan dengan para menba lebih dekat, dan harapannya mereka akan mengerti. Selanjutnya, meskipun pada tiket di CD tertulis "Jabat Tangan" sekarang dianggap sebagai "Bincang-bincang".
Source: Oricon
Post A Comment:
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !
about this article..??
Cantumkan nama / Url anda... Terima Kasih